Bertemu Jogja, Mengenal Indonesia, Mencintai Keduanya
Lihatlah Jogja yang begitu Indonesia. Jogja memliki laut yang memanjang di daerah selatan. Hampir di setiap daerah pesisir Selatan Gunung Kidul terdapat pantai dan memanjang ke arah Barat, melewati Bantul dan Kulon Progo. Wisata tropis pun ada; Bantul punya hutan pinus, Kulon Progo punya kebun teh. Sleman begitu kokoh dengan candi-candi kuno yang bersejarah. Merapi pun masih menggelora Utara sana. Jogja kota madya, kaya akan wisata edukasi seperti museum dan situs bersejarah. Mari berkunjung ke Malioboro, dimana semua orang berlalu lalang. Turis manca negara senang berkunjung ke tempat ini, masyarakat kami yang beragam pun memenuhi Malioboro. Romantisme Malioboro menjadi daya tarik tersendiri untuk dinikmati. Malioboro menjadi ikon dimana semua orang dapat berguyub tanpa diresahkan perbedaan, dan berkumpul untuk saling menceritakan keberagaman. Jogja selalu kedatangan tamu baru. Banyak sekali teman yang datang dari penjuru Indonesia. Entah untuk berkarir di Jogja, menik...