Permak Perpustakaan

Agak nyelekit judulnya yak? Haha...

Aku lupa tanggal pastinya. Yang jelas, hampir dua minggu kami mengerjakan proyek ini. Maka mungkin ini adalah ceritaku yang tanpa tanggal. Enggak papa kan?

Tempat yang kami lay out adalah perpustakaan SD Grojogan Bantul. Link kerjasama kudapat dari mas Putera. Sebab kami rasa possible dilaksanakan, maka jadilah kerjasama ini.

Ceritanya, perpustakaan SD Grojogan mau ikut lomba perpustakaan. Nah berhubung tata letak masih kurang sip, maka kami dari OMIP Liberty berusaha membantu sebisa mungkin.
Banyak yang kami lakukan, menurutku. Kami atur penempatan rak, dan memindah buku-buku. ruangan perlu di tambahi beberapa pernak-pernik juga. Ada beberapa administrasi perpustakaan yang perlu di tampilkan. Membersihkan ruangan, menyelesaikan desain ruang baca luar. Membenahi slims. Ya begitulah. Cukup banyak.

Kami lakukan hal ini dengan fun. Semua enjoy. Sebab bagaimana pun ini adalah kegiatan untuk membuat anak-anak senang, makanya harus dilakukan sembari bersenang-senang. Kami menginap disana juga kok. Haha.


Yang jelas, aku berterima kasih pada pihak SD Grojogan yang telah memberikan segala fasilitas pendukung bagi kami dan juga teman-teman yang meluangkan waktunya dalam penyelesaian proyek ini. Kalian keren.

BTS | Source: MiCam

Komentar